KPU Kirap Maskot Pilkada Sampang & Jatim di Alun-alun Trunojoyo

Komisioner KPU Foto Bersama Forkopimda Sampang, sambil Menyapa Masyarakat Sampang, Kamis (08/08/2024) malam.

Pwi-Sampang _ Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang menggelar Kirab Maskot Pilkada Sampang 2024 di Alun-alun Trunojoyo Sampang, Kamis (08/08/2024).

Maskot yang dikirab adalah maskot Pilkada Sampang Sakor yang artinya Sampang Akor dan Sami atau Sampang Mile, serta Maskot Pilkada Jatim si-Jalih atau Jatim Memilih, yg baru tiba di Sampang setelah diterima dari KPU Pamekasan, yang sebelumnya juga diterima dari KPU Kabupaten Sumenep.

Kirab maskot dihadiri oleh perwakilan KPU Jatim Miftahur Rozak, Komisioner KPU Pamekasan, dan Komisioner KPU Sampang serta jajaran Forkopimda Sampang.

Pantauan Surabayaonline.co, rute kirab dari Jl. Wahid Hasyim menuju Jl. Panglima Sudirman Kecamatan Sampang, dan berakhir di Monumen Trunojoyo Sampang.

Bahkan Serah terima Maskot Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur tersebut berlangsung sesuai harapan, yaitu meriah penuh antusias dari ribuan masyarakat Sampang, dimana di padati kehadiran warga Kabupaten Sampang dari berbagai kecamatan, dan tentunya juga dari berbagai elemen masyarakat.

Masuk acara inti, Penandatanganan Pilkada Serentak secara terbuka, dimana semua elemen baik dari penyelenggara pilkada, pemerintah dan perwakilan parpol di konsep bergandengan tangan sebagai bagian penting rangkaian acara.

Dengan maksud sebagai menyatukan persamaan persepsi dalam mewujudkan pilkada yang damai, aman dan menggembirakan.

Kepadatan area Kirab maskot pilkada 2024 hingga sepanjang jalan yang akan dilewati, tidak lepas juga iringan musik Daul, yang dikenal musik tradisional kebanggaan masyarakat Sampang dan Madura, sehingga juga menjadi daya tarik tersendiri.

Tanda-tangan serah terima Maskot Si-Jali dari KPU Pamekasan yang diterima KPU Sampang, Kamis (08/08/2024) malam.

Sesuai agenda, maskot tersebut akan di kirab seluruh 14 Kecamatan Se-kabupaten Sampang, dengan di bagi tiga tahap selama tiga hari.

Sekedar informasi, sebelum acara kirab berlangsung, sore harinya KPU Sampang menggelar acara Apel Bersama Persiapan Peluncuran Kirab Maskot Pilkada Serentak Tahun 2024.

Baca Juga  Demi Merawat Ibunya, Dirut PDAM Sampang Mundur Dari Jabatannya 

Acara yang dilaksanakan di Alun-alun Trunojoyo, Jl. Wijaya Kusuma Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan/kota Sampang itu diikuti Jajaran KPUD Sampang, Bawaslu, Bakesbangpol, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Sekretariat PPK, Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Sekretariat PPS.

Selain itu, acara apel bersama tersebut juga merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran (SE) KPU Provinsi Jawa Timur Nomor: 309 tahun 2024 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Kirab Maskot Pilkada Serentak Tahun 2024 di Jawa Timur, dalam rangka pelaksanaan tahapan pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah serentak tahun 2024, serta meningkatkan partisipasi masyarakat di Kabupaten Sampang.

Ketua KPUD Sampang Aliyanto menyampaikan terimakasih banyak kepada PPK, PPS, dan Sekretariatnya atas perjuangan Coklit serentak di Kabupaten Sampang. Dia juga menyampaikan salam kepada Pantarlih yang telah berjuang dan sukses melakukan pendataan pemilih.

Lebih lanjut, dia menuturkan tanggal 27 – 29 Agustus tahap pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.

Dan PPK, PPS serta anggota kesekretariatannya harus sehat, dan mengaktifkan media sosial. Ia juga mengingatkan para peserta apel agar informasi yang ada di media sosial itu di saring dan di jaring, serta jangan sampai terpancing asal mengeshare dan sebagainya.(FR)

 

Penulis: Fathor Rahman, S.SosEditor: Abdul Hamid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *